OS Hybrid Tingkatkan Kinerja BlackBerry

            Sebagai pengguna BlackBerry tipe Bold, Arsa Prasadhana, sering mengalami masalah daya tahan baterai dan memori yang cepat habis. Sederhananya, Bold yang memiliki layar lebar dan bisa beroperasi di jaringan 3G, membutuhkan energi yang banyak. Bold juga dikenal dengan memori internal yang hanya 128 MB, sangat membatasi jumlah aplikasi yang bisa tertanam di ponsel pintar itu.
           Namun, itu terjadi dua bulan yang lalu. Pemuda berusia 19 tahun itu kemudian mengganti OS Bold yang berasal dari vendor resmi atau official OS dengan OS Hybrid. ''Saya sudah coba delapan versi OS hybrid supaya bisa meningkatkan baterai dan memori.''
           Intinya, lanjut Arsa yang melakukan install OS hanya dalam waktu 15 menit itu, dengan mengganti OS ada beberapa keuntungan didapat pengguna BB. Mulai dari booting time lebih cepat, free memory lebih banyak, irit baterai, browser cepat, sampai memori yang lebih ringan karena membuang aplikasi yang tidak penting.
           Indra P. Hernowo, moderator id-BlackBerry-Surabaya juga mengiyakan pendapat salah satu member komunitas tersebut. Menurutnya, OS Hybrid merupakan gabungan file.cod dan file.alx (bahasa dalam Java Programming) unggulan yang diambil dari beberapa OS.
          ''OS hybrid juga mengalami proses seleksi. Jadi, hanya file yang diperlukan dalam fungsi utama suatu sistem operasi BB yang akan terinstal di handset," ulas Indra. "Selain itu, kita juga bisa melakukan seleksi sendiri secara custom dengan menggunakan aplikasi shrink a os via PC,'' paparnya.
          Keunggulan lain OS Hybrid adalah kestabilan signal. Dengan itu, handset akan lebih cepat beradaptasi. ''Hal-hal itu membuat baterai lebih irit. ''Namun, perlu dicermati, dengan menggunakan OS Hybrid, secara otomatis garansi BB menjadi tidak berlaku.
         Ada beberapa Hybrid maker. Seperti Lyricidal, Gabriel, BBCrackman, oneofakindDPC, Zonx, Irtehun's, Architect, dan WillyBoy. Ada juga buatan lokal seperti Lintong, Martin Chau, BBboldy, dan Alexander Ekin.
         Handset yang bisa menggunakan OS Hybrid umumnya BB dengan RAM minimal 128 mb dan ber- operating system 5.0. Seperti Storm series (9500, 9530, 9520, 9550), Bold series (9000, 9700), Javelin, dan Tour series (9630, 9650).
         Persiapan yang harus dilakukan untuk melakukan install OS hybrid adalah download Hybrid OS files. ''Pastikan OS BB pengguna yang merupakan based core sudah terinstall di PC.''
         Untuk antisipasi, lakukan full backup data BB via DM. Juga lakukan back up third party application via BBsak. ''Sebaiknya, untuk proses install didampingi mereka yang sudah pernah melakukan proses install dan berhasil. Sebab ada disclaimer DWYOR alias do with your own risk,'' tegas Indra. ''Setelah install sukses, cabut baterai 3-5 kali selama lima menit dalam 24 jam dan 3 kali setelah 24 jam agar OS hybrid makin beradaptasi dengan handheld dan kinerjanya makin optimal.''

Sumber :
JAWA POS ( http://www.jawapos.co.id )

0 komentar: